Jaga Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Warga Tanam Padi di Ciwidey

Zonaindonesiaworld.com, Bandung – Polsek Ciwidey dan Koramil Ciwidey menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan dan menjaga keamanan di wilayahnya dengan terjun langsung membantu warga Desa Panyocokan, tepatnya di Kampung Awi Surat, dalam kegiatan penanaman padi. (30/10/2024)

“Kami ingin mendorong masyarakat agar lebih produktif dalam bertani dan menjamin pasokan pangan di daerah ini,” ujar Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Ciwidey, AKP Dana Suhenda, S.H.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program sinergitas antara TNI dan Polri untuk mendukung ketahanan pangan sesuai dengan instruksi dan arahan dari program Presiden Prabowo.

Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam kegiatan ini disambut baik oleh warga setempat.

“Kami sangat terbantu dengan adanya dukungan dari Polri dan TNI. Ini menunjukkan kepedulian mereka terhadap masyarakat,” kata Ketua RW, Anang Sopianudin.

Selain melakukan penanaman, kegiatan ini juga merupakan upaya Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam memastikan situasi Kamtibmas di Desa binaannya berlangsung dengan aman dan kondusif.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain, sekaligus meningkatkan kerjasama antara masyarakat dan aparat dalam mengatasi tantangan di bidang pertanian,” ujar AKP Dana Suhenda.

Dengan adanya kolaborasi antara TNI-Polri dan masyarakat ini, diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan menjaga ketahanan pangan, serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Ciwidey. (Rd21)

 

  • Related Posts

    Polri Siapkan Ambulans Udara untuk Operasi Lilin 2024

    Zonaindonesiaworld.com, Jakarta – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) melalui Korps Kepolisian Perairan dan Udara (Korpolairud) Baharkam Polri mengambil langkah inovatif dengan menyediakan layanan ambulans udara selama Operasi Lilin 2024. Langkah ini…

    Kapolri Pastikan Kortas Tipidkor Berantas Korupsi, Ini Langkahnya

    Zonaindonesiaworld.com, Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan peluncuran buku pendidikan antikorupsi dan pengenalan Korps Pemberantas Tindak Pidana Korupsi (Kortas Tipidkor) Polri. Kapolri memastikan akan mengoptimalkan Kortas Tipidkor…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *